Kita Semua Sedih Didi Kempot Meninggal Dunia Sobat Ambyar Pasti Kehilangan Bek Senior Persija

Pemain bertahan Persija Jakarta, Tony Sucipto turut merasakan duka mendalam setelah mendengar kabar meninggalnya salah satu legenda musik Indonesia, Didi Kempot. Seperti diketahui, Didi Kempot meninggal dunia di Rumah Sakit Kasih Ibu Solo, Jawa Tengah, pada Selasa (5/5/2020) pagi tadi di usia 53 tahun. Kabar berpulangnya penyanyi yang dijuluki 'The Godfather of Broken Heart' itu memang membuat masyarakat di Indonesia terkejut dan tidak menyangka.

Menurut Tony, dirinya memang tidak mengenal sosok Didi Kempot secara langsung. Namun, karya yang dikeluarkan mampu membuatnya mengagumi sang maestro campur sari tersebut. Terlebih, tembang jawa saat ini sudah mulai digemari oleh masyarakat milenial di tanah air. "Kepergian almarhum Didi Kempot tentu membuat kita semuanya sedih karena saat ini lagu lagu bernuansa jawa semakin digemari. Sobat ambyar pasti sangat kehilangan,” kata bek Persija, Tony Sucipto, pada Selasa (5/5/2020).

Di sisi lain, pemain asal Surabaya, Jawa Timur, tersebut sempat mengikuti dan mengetahui lagu dari Didi Kempot. Salah satu lagu yang sempat viral ketika dinyanyikan Didi Kempot adalah cendol dawet. “Kemarin saat viral cendol dawet sempat mendengarkan lagu lagu jawa ternyata enak didengar," tutup pemain berusia 34 tahun tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *